RSS2.0

Setting Internet Murah Indosat di komputer



Akhir-akhir ini banyak ditawarkan bermacam-macam layanan internet oleh berbagai provider. Layanan yang cukup murah yang saat ini saya pakai baik untuk download maupun browsing2 pada komputer adalah indosat. Dengan Pulsa Indosat gprs kita bisa browsing dan download. Berlaku untuk mentari dan im3.
Banyak yang mengira pulsa internet durasi ini telah dihilangkan indosat, padahal sebenarnya indosat merubah voucher tersebut menjadi nominal. Bukan durasi langsung. Jadi kita beli pls gprs tersebut bisa untuk based volume ( Rp.1/kb) atau based time(Rp.20/menit)...tinggal pilih mana???tergantung kebutuhan kita

Berikut settingan nya:
1.Isi kartu indosat kamu dengan voucher pulsa internet. (Rp.5.000 = 250 menit internetan jika memakai indosat@durasi) based time.
2. Setelah ter isi voucher pulsa internet, coba cek pulsa voucher tersebut, ketik: *555*1#   lalu tekan Yes/Ok, lihat apakah sudah terlihat tulisan Pulsa INTERNET Rp.5000 menit”, kalau sudah berarti proses pengisian voucher berhasil.
3. Install Software di PC atau Laptop untuk menghubungkan modem dengan komputer anda, dalam hal ini saya menggunakan Modem Huawaei jadi saya menginstall aplikasi bawaannya, ikuti prosesnya.. next..next ..finish. Bisa juga menggunakan modem hp GSM misal SE atau nokia. Tp pengalaman saya menggunakan modem hp sebagai internetan akan merusak hp anda perlahan. Karena memang tidak ditujukan untuk internetan ria. Perlahan panas tapi pasti akan merusak, sayang kan? Lanjuut
4. Klik icon “Hubungkan dengan Internet”, klik tombol “Pengaturan”, drop down menu pilih “ Connect”, klik tombol berikutnya, pilih “Konfigurasi Sambungan Secara Manual”, Next isi kode-kode sebagai berikut:
Titik Akses (APN/access point name): indosatgprs
Nama Pengguna (Username): indosat@durasi

Password: indosat@durasi

 

*NB: Sebagai syarat untuk menjalankan voucher internet gprs durasi ini, paling tidak anda mempunyai Rp.1000 pulsa bicara/reguler. jika kita mensetting durasi otomatis akan terpotong pada pulsa gprs kita. setelah habis pulsa gprs tersebut akan beralih ke reguler dgn tarif Rp.100/menit
Selamat mencoba...

2 komentar:

Surya mengatakan...

promosi bgt ik...

Tito_Shinobi mengatakan...

ora promosi nda, tp emg pengalamanku iki apa adanya...gak usah neka-neko..hehe

Powered By Blogger

Entri Populer

Ads