RSS2.0

WiMAX


WiMAX adalah singkatan dari Worldwide Interoperability for Microwave Access, merupakan teknologi akses nirkabel pita lebar (broadband wireless access atau disingkat BWA) yang memiliki kecepatan akses yang tinggi dengan jangkauan yang luas. WiMAX merupakan evolusi dari teknologi BWA sebelumnya dengan fitur-fitur yang lebih menarik. Disamping kecepatan data yang tinggi mampu diberikan, WiMAX juga merupakan teknologi dengan open standar. Dalam arti komunikasi perangkat WiMAX diantara beberapa vendor yang berbeda tetap dapat dilakukan (tidak proprietary). Dengan kecepatan data yang besar (sampai 70 MBps), WiMAX dapat diaplikasikan untuk koneksi broadband ‘last mile’, ataupun backhaul.
Apa itu WiMAX?
(Worldwide Interoperability for Microwave Access)
• Sebuah Standar Wireless Metropolitan Area Network (W -MAN) originalnya.
• Pertama disebut standar IEEE 802.16 ini menerbitkan di akhir 2001, diikuti oleh IEEE 802.16a pada tahun 2003.
• Mendukung kecepatan data puncak hingga 75 Mbps, dan maks. jangkauan sekitar 50 km.
• Dimaksudkan untuk aplikasi seperti Fixed Wireless Access, Feeder (backhaul) link, dan Celluler.
• Sebagai alternatif link serat optik, kabel modem, dan Rupanya DSL dengan biaya lebih murah dan lebih lama jangkauan.
Teknologi WiMax
WiMax ( Worldwide Interoperability for Microwave Access ) adalah standart Broadband Wireless Access dengan kemampuan menyediakan layanan data berkecepatan tinggi. Tekonologi WiMax merupakan pengembangan dari teknologi WiFi yang didisain untuk kondisi non-LOS ( non-Line Of Sight ).

WiMax Network
• WiMax (Worldwide Interoperability for MicrowaveAccess)dirancang sebagai jaringan
– Intermediate berjangkauan 50 km (otomatis menggantikan fungsi WiFi(wireless Fidelity ) jarak jauh 2 sd 3 km yang banyak digunakan saat ini)
– bitrate maksimum 75 Mbps
– Protokol inti independen, sehingga dapat mendukung ATM, IP, Ethernet
– Menggunakan basis pengalamatan generik IEEE MAC 48 bit
• tidak menggunakan metoda akses LAN (Ethernet)
• menggunakan format paket khusus yang mampu menampung lebih banyak PDU MAC
Standarisasi WiMax
Teknologi WiMax diimplementasikan sesuai standar IEEE 802.16, dimana standar ini merupakan pengembangan dari IEEE 802.11 yang merupakan acuan standarisasi WiFi. Jadi dapat dikatakan bahwa teknologi WiMax merupakan pengembangan dari teknologi WiFi.

Referensi:

* http://id.wikipedia.org/wiki/Wimax

* http://www.wimax.com/

0 komentar:

Powered By Blogger

Entri Populer

Ads